Selasa, 18 November 2014

LBT # 35 : Bika Ambon

Tantangan LBT # 35 yaitu bika ambon...
Belom pernah bikinnya, sering dengar kata teman2 bakulan kalo membuatnya sedikit ribet, sering gagal hehee... sudah bikin jiper duluan...

Percobaan pertama, pakai resep yang beredar di group. Hasilnya kalo buat pemula seperti aku lumayanlah hehee... Kalau sabar dikiiit aja nungguin seratnya sampe ke permukaan kue, pasti cakep dah. Keliatan kan di foto kalau seratnya ga sampai ke atas :D



Masih penasaran sama si bika ambon ini, maka dibuatlah percobaan kedua hehee... Kali ini pakai resepnya Ny. Liem (buku 100 Resep Kue & Cake Pilihan Ny. Liem).


Alhamdulillah banget, yang kedua ini berhasil, seratnya sampai ke permukaan kue... Kudu sabar memang nungguin sampai ada buih2 di permukaan kue. Sengaja pintu otang tidak ditutup hingga kue matang. Aku bikin 1/2 resep ajah, terlampir resep dibawah yang full ya.....





Bika Ambon (resep Ny. Liem)

Bahan I :
1 sdm ragi instan
120 ml air
60 gr terigu protein rendah

Bahan II :
225 ml (11 butir) kuning telur -----> sebaiknya ditimbang
500 gr gula pasir
4 sdt vanili bubuk
1/2 sdt garam halus

Bahan III :
500 gr tepung sagu kualitas baik

Bahan IV :
1 liter santan, masak dengan 2 lembar daun jeruk, 2 lembar daun pandan, 2 batang serai, dinginkan -----> aku pakai serainya 1 aja

Bahan V :
pewarna kuning telur secukupnya -----> kuganti pasta pandan secukupnya 

Bahan VI :
50 gr almond cincang untuk taburan -----> aku skip, ga punya sih


Cara membuat :


  1. Bahan I : campur semua bahan I, aduk rata. Diamkan selama 1 jam hingga mengembang. Sisihkan.
  2. Kocok bahan II hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan I, aduk rata (aduk pakai spatula ya...)
  3. Masukkan bahan III sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga menjadi adonan yang tidak berbutir.
  4. Tuangkan bahan IV dan bahan V, aduk rata. Diamkan selama 3 - 4 jam (adonan bisa ditutup pakai plastic wrap)
  5. Olesi cetakan dengan sedikit minyak hingga rata. Panaskan cetakan dalam panggangan yang telah dialasi pasir hingga panas.
  6. Tuang adonan ke dalam cetakan hingga ada suara mendesis, tutup dengan tutupan yang berlubang. Panggang hingga berserat -----> aku ga ada tutupan yang berlobang, jadi pintu oven tangkringku ku buka sedikit. Kalau aku pintunya dibuka hingga kue matang, saat akan mengeringkan permukaan kue, loyang dipindahkan ke rak atas, baru deh pintu otang ditutup.
  7. Masukkan ke dalam oven, panggang sebentar dengan menggunakan api atas hingga bagian atas kue berwarna kuning kecoklatan (aku skip point 7 ini, karena aku langsung masuk oven). Angkat dan keluarkan dari cetakan.
  8. Sajikan.
Resep aslinya menggunakan cetakan ovel yang kecil, sementara aku pakai loyang 20x20x6cm (1/2 resep).






PR done!
Happy baking yaa.....